Tahun 2008, tanpa terasa telah berjalan 25 hari, hmmm dan hingga saat ini aku masih menjalaninya dengan penuh optimisme. Aku mulai bisa beradaptasi dengan tempat yang baru. Terima kasih untuk teman-teman di Virtual Consulting yang telah menerimaku dengan sangat baik.
Kedua, 25 hari di tahun ini sudah begitu banyak hal baru, dan sensasi petualangan baru yang aku alamin. Hmmm banyak hal yang aku ingin coba sebelumnya, sekarang udah terealisasi. Hmm apakah ada yang lebih indah dari hal itu????
Di awal tahun ini juga aku dihadapkan pada tantangan berat, gimana mengatasi stres, dan masalah yang lumayan banyak. Bukan masalah-masalah yang besar sih, tapi banyak dan beraneka ragam, dan kadang bukan masalah aku sendiri. Aku menjadi terminal dari berbagai masalah orang lain.
Dan untungnya aku masih bisa mengatasinya, dan mebuat semuanya menjadi lebih baik. Belajar mengatasi satu per satu dengan kepala dingin, memang tidak pernah mudah. Namun aku belajar untuk mencari solusi sebaik-baiknya yang kuharapkan tidak menyakiti siapapun, sehingga tidak ada yang merasa menang atau kalah.
Jakarta, 250108
Pagi-Pagi....
Friday, January 25, 2008
25 Hari di 2008
Label:
My Life...
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment