Thursday, April 17, 2008

Bila Ada Situs Web, Buat Apa Bikin Blog Korporat???

Sebuah pertanyaan menarik muncul di kolom komentar tulisan saya "Siapa yang Harus Menulis Blog Korporat?". Pertanyaannya begini, kalau perusahaan sudah punya situs web, mengapa harus bikin blog korporat?

Ini pertanyaan yang bagus, karena pasti banyak pemasar juga berpikiran serupa. Situs web dan blog korporat memang sama-sama menunjukkan eksistensi perusahaan di internet. Tapi jelas keduanya punya fungsi yang berbeda.

Situs web, ibarat eksistensi secara formal sebuah perusahaan di internet. Ini adalah komunikasi satu arah dari perusahaan, untuk menjelaskan apa saja produk dan jasa yang dihasilkan, kontak ke perusahaan, visi dan misi, serta informasi lainnya tentang perusahaan.

Lalu apa bedanya dengan blog, dan apa fungsinya??? Blog itu adalah sebuah pelengkap dari situs web perusahaan. Blog dibuat dengan suasana yang lebih informal. Blog bisa ditulis oleh siapa saja di perusahaan, dengan mengikuti kaidah-kaidah yang sudah ditentukan oleh perusahaan.

Lalu apa manfaat dari blog korporat?? Pertama, blog korporat adalah sarana bagi perusahaan untuk berinteraksi dan berdialog dengan konsumennya. Karena blog menyediakan kolom komentar, sehingga para konsumen bisa bersuara untuk memuji atau menghujat perusahaan. Selama ini konsumen susah untuk menyediakan

Kedua, blog itu bisa menjadi alat bagi perusahaan untuk mengetahui apa sih keinginan dari konsumen yang belum terpenuhi saat ini. Karena di blog konsumen biasanya akan memberikan masukan-masukan yang mungkin tidak terpikirkan oleh pemasar.

Ketiga, blog menjadi saran untuk membentuk komunitas bagi para pelanggan loyal produk kita. Disanalah mereka akan berbagi pandangan, rekomendasi, serta pengalaman mereka mengkonsumsi produk kita. Paling tidak begitulah salah satu temuan dari penelitian yang dilakukan oleh Backbone Media, tentang manfaat dari blog korporat.

Keempat, perusahaan-perusahaan jasa terutama konsultan bisa menggunakan blog sebagai sarana untuk menjual kompetensinya, dengan menulis blog seputar jasa yang diberikan. Dan ini ternyata sangat efektif, sebagai contoh Virtual Consulting, Virus Communication, Maverick. Mereka mendapatkan banyak klien karena membaca tulisan di blog.

Jakarta, 170408
Malam Hari...

2 comments:

Anonymous said...

Wah Mas Tuhu makin aktif nyebar tulisan blog ke milis.. hihi, biar blognya makin terkenal ya? :D

Btw, saya kenal dengan orang TAM dan dapet kerjaan dari TAM juga gara2 salah satu tim marketingnya baca blog saya loh.. :)

tuhu said...

Iyah dong biar makin eksis dan makin rame hehehe. Tulisannya, aku sebar juga di marketing.co.id hehehe. Udah lumayan banyak juga sih yang muncul disana.
Wah pengalaman yang seru juga tuh, dapet klien TAM gara-gara blog. Makasih buat sharingnya...